Demi Jaga Hak Pilih Panwaslu Sajira Awasi Ketat Coklit Terbatas

Pencocokan dan penelitian (Coklit) terbatas saat ini menjadi kegiatan PPK dan PPS se Kecamatan Sajira, yang dilaksanakan mulai tanggal 1-9 November 2018

"Panwaslu Desa se Kecamatan Sajira awasi ketat proses  pencoklitan terbatas PPK yang melibatkan PPS dan Perangkat Desa untuk melakukan coklit terbatas terhadap data DP4 Cikoit yang jumlah pemilih 3138 terdiri dari 1666 pemilih laki-laki dan 1472 pemilih perempuan. Dengan dibantu Sekretariat PPK/PPS melakukan pencermatan on desk dan faktual terhadap pemilih DP4 yang belum masuk ke DPTHP” jelas Arif (Ketua Divisi PHL Panwaslu Kecamatan Sajira) saat di temui penulis.
Panwas memastikan pada saat pelaksanaan coklit Terhadap pemilih yang masuk dlam daftar. Memastikan petugas coklit terbatas mendatangi pemilih yang bersangkutan dan memastikan bahwa yang bersangkutan benar-benar pemilih  yang sudah memenuhi syarat dan memiliki KTP elektronik namun belum terdaftar. Jika  sudah dipastikan valid maka massukkan sebagai pemilih baru di DPTHP-1. Sedangkan yang bersangkutan belum punya KTP Elektronik, agar dimasukan dalam laporan sesuai dengan format masing-masing.
"Kami pastikan Seluruh jajaran panwaslu Desa sekecamatan sajira, ikut turun mengawasi gegiatan coklit yang dilakukan oleh PPK dan PPS se Sajira, karena demenjaga hak pilih ini juga bagian dari amanah Undang-undang"

Comments


Popular Posts

Larangan Kampanye untuk Perangkat Desa, Kepala Desa, Pejabat Daerah dan ASN

Jadi Calon Tunggal Pilkada Lebak, Ini Daftar Kekayaan Iti-Ade

PENGUMUMAN HASIL PENELITIAN BERKAS ADMINISTRASI CALON PANWASLU DESA/KELURAHAN

Panwaslu Sajira, Serentak Tertibkan APK Bersama PD dan PTPS

Puluhan APS Partai di Kecamatan Sajira Ditertibkan

Cecep Sumarno Optimis Menangkan Gugatan Sengketa Pilkada Lebak

Adsense